Ini Dia Keuntungan Menggunakan Tatakan Plat Mobil
Tatakan plat mobil membuat papan plat nomor kendaraan Anda terlindungi. Cat plat tidak akan mudah terkelupas. Plat juga tidak akan menekuk, sehingga nomor kendaraan bisa terlihat dengan jelas. Plat mobil jadi lebih awet.
- Terlihat Rapih
Plat mobil Anda jadi terlihat lebih rapi jika menggunakan tatakan plat. Sayangnya ketika mendapatkan plat nomor polisi, Anda tidak akan diberi kelengkapan untuk pemasangannya. Anda harus mencari pelindung atau tatakan plat sendiri.
- Melindungi Tubuh dari Goresan Plat
Plat mobil terbuat dari bahan logam yang keras dan tipis. Bagian ujungnya yang lancip cukup tajam untuk membuat tangan Anda tergores. Biasanya hal ini terjadi saat Anda mencuci atau membersihkan bodi mobil. Tatakan plat nomor akan menutupi bagian sisi yang tajam, sehingga bisa melindungi tubuh Anda dari goresan akibat plat.
Model Tatakan Plat Mobil
- Tatakan Plat Model Mobil JDM
Ciri khas dari tatakan JDM adalah posisi plat bisa diatur kemiringannya, ke atas dan ke bawah. Jenis tatakan plat yang satu ini terinspirasi dari plat mobil-mobil di Jepang. JDM sendiri merupakan singkatan dari Japanese Domestic Market, yaitu barang yang ada di pasaran lokal Jepang.
- Tatakan Plat Model Mobil Pejabat
Disebut demikian karena memang banyak ditemukan di kendaraan dinas milik pejabat. Ciri khasnya adalah tatakan plat mobil dibuat lebih maju sehingga memberi jarak antara tatakan dengan bodi mobil.