Pentingnya Vakum dan Penyedot Debu untuk Membersihkan dalam Mobil

icon 11 September 2023
icon Admin

Ketika sedang melakukan perjalanan, kebersihan interior mobil sangat berpengaruh terhadap kenyamanan pengemudi dan penumpang. Maka dari itu, pastikan Anda tetap menjaga kondisinya dengan melakukan pembersihan rutin.

Untuk membersihkan interior mobil, vacuum cleaner dapat sangat membantu Anda, berikut merupakan langkah-langkah pembersihan yang bisa Anda ikuti.

  • Sebelumnya, Bersihkan Dulu Sampah yang Terlihat

Sebelum mulai menggunakan vacuum cleaner untuk membersihkan berbagai jenis debu dan kotoran kecil yang menempel, maka sebaiknya bersihkan dulu kotoran atau sampah yang terlihat.

Sebagai contoh, tisu, botol minuman, dan bungkus makanan. Pastikan sampah-sampah sejenis itu sudah disingkirkan terlebih dahulu, supaya pembersihan selanjutnya dapat dilakukan dengan lebih mudah.

  • Keluarkan Karpet untuk Mempermudah Pembersihan

Selanjutnya, sangat disarankan untuk mengeluarkan karpet lantai mobil. Dengan begitu, nantinya Anda akan lebih mudah untuk membersihkan karpet serta bagian lantai mobil.