Amankah Mengecas HP di Mobil? Ini Penjelasannya
Risiko Bahaya Mengecas HP di Mobil
Meskipun telah memahami cara atau tips amannya, namun Anda juga perlu mengetahui bahwa ada beberapa risiko bahaya yang bisa terjadi dengan Anda terlalu sering mengisi daya ponsel di mobil.
Pexels.com
Beberapa risiko membahayakan yang mungkin terjadi akibat keseringan mengecas ponsel di mobil antara lain, yaitu sebagai berikut.
-
Kebakaran
Mengisi daya ponsel di dalam mobil bisa menimbulkan risiko kebakaran. Hal ini disebabkan karena adaptor atau charger HP bisa memicu timbulnya suhu panas yang berlebihan. Dengan kondisi panas yang tinggi, maka risiko kebakaran di mobil bisa saja terjadi.
-
Merusak Mesin Mobil
Tidak hanya itu saja, mengecas HP di dalam mobil juga bisa memicu terjadinya arus pendek yang kemudian mengakibatkan mesin mobil bisa menjadi rusak. Untuk menghindari hal ini terjadi, maka ada baiknya Anda mengisi daya ponsel sebelum bepergian.
-
Merusak Sistem Kelistrikan Mobil
Sistem kelistrikan mobil juga bisa menjadi korban jika Anda terlalu sering mengecas ponsel di dalam mobil. Hal ini umumnya disebabkan karena listrik besar yang dihasilkan oleh adaptor bisa menimbulkan gangguan untuk komponen sistem kelistrikan pada mobil.
Dari pembahasan di atas, dapat disimpulkan bahwa Anda sebaiknya hanya melakukan pengisian daya ponsel di mobil hanya jika kondisinya darurat saja. Agar tetap aman, Anda bisa mengecas ponsel di mobil dengan mengaplikasikan tips seperti menggunakan adaptor yang sesuai dan selalu memantau proses pengisian dayanya.
Terlalu sering mengecas HP di mobil bisa saja menimbulkan bahaya mulai dari kebakaran hingga kerusakan mesin dan sistem kelistrikan mobil. Apabila mobil Anda mulai memunculkan gejala-gejala tersebut, Anda bisa segera membawanya ke bengkel untuk diperbaiki.