Tips Aman! Cara Tepat Berkendaran Di Malam Hari

icon 24 July 2023
icon Admin

Tips berkendara adalah hal yang dibutuhkan oleh banyak orang. Apalagi saat berkendara di malam hari. Dengan menerapkan tips yang benar, maka perjalanan bisa menjadi aman dan nyaman.

Memang apa saja tips yang bisa dilakukan ketika berkendara di malam hari? Untuk menerapkannya, temukan informasi pada pembahasan berikut! 

Tips Berkendara Aman di Malam Hari

Mengemudi larut malam terutama jika Anda harus bepergian jarak jauh maka perlu persiapan yang matang. Berikut hal yang perlu Anda perhatikan sebelum berkendara di malam hari. 

  • Pastikan Tubuh dalam Kondisi Fit

Sebelum berkendara di malam hari, Anda harus memastikan jika tubuh Anda dalam kondisi fit atau bugar. Jika Anda merasa pusing, sakit kepala, tubuh lelah, sampai adanya masalah penglihatan maka sebaiknya tunda dulu perjalanan Anda.

Ketika dalam kondisi gelap, Anda memerlukan fokus yang tinggi selama berkendara sehingga jika tubuh Anda tidak fit maka bisa berbahaya bagi keselamatan Anda. 

  • Atur Penggunaan Headlights

Kondisi jalanan yang minim penerangan membuat Anda harus ekstra hati-hati selama dalam perjalanan. Penggunaan lampu mobil yang tepat bisa membantu perjalanan Anda lebih nyaman dan mudah. 

Tips berkendara berikutnya Anda bisa menggunakan high beams saat kondisi jalan sepi, gelap, hujan atau berkabut.

Kemudian apabila kondisi jalanan ramai dan dekat dengan kendaraan lain maka Anda bisa mengganti lampu menjadi low beams. Penggunaan low beams diperlukan agar sinar lampu Anda tidak menyilaukan pengendara lain. 

  • Turunkan Penerangan dalam Mobil

Karena kondisi yang gelap biasanya membuat seseorang menghidupkan lampu dalam mobil dengan terang. Untuk mencegah silau saat mengemudi, Anda bisa menurunkan penerangan di dalam mobil terutama lampu indikator dan dasbor. 

  • Hindari Mengebut

Salah satu hal yang harus Anda hindari ketika berkendara di malam hari adalah mengemudi dengan kecepatan cepat atau mengebut. 

Saat malam hari, kemampuan mata dalam melihat menurun sehingga Anda akan lebih sulit mengetahui dengan cepat apa saja yang ada di sekitar Anda seperti binatang, pengendara sepeda sampai pejalan kaki. 

Untuk mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan, sebaiknya gunakan batas kecepatan aman saat berkendara di malam hari. 

  • Tetap Jaga Jarak Aman

Selain mengurangi kecepatan, tips berkendara untuk mencegah terjadinya tabrakan dengan kendaraan lain Anda juga dianjurkan untuk selalu menjaga jarak aman saat berkendara di malam hari. 

Anda bisa menerapkan batas jarak aman dengan kendaraan lain seperti yang diatur dalam UU Tata Cara Berlalu Lintas yaitu jarak aman 30 meter jika kecepatan Anda 30 km per jam, jarak aman 40 meter jika kecepatan Anda 40 km per jam dan seterusnya. 

  • Bawa Perlengkapan Darurat

Saat berkendara di malam hari Anda harus lebih waspada karena banyak hal tak terduga bisa saja terjadi. 

Beberapa perlengkapan yang sebaiknya Anda bawa saat berkendara di malam hari diantaranya yaitu P3K, senter, makanan, minuman, power bank, ban cadangan dan sejenisnya. 

Sebelum berkendara, pastikan pula mobil Anda dalam kondisi baik seperti ban tidak kempes dan bahan bakar penuh. 

  • Istirahat Jika Lelah

Berkendara di malam hari tentu lebih melelahkan belum lagi tubuh akan lebih cepat mengantuk jika dalam kondisi gelap. 

Apabila Anda merasa mengantuk atau tubuh mulai lelah maka sebaiknya beristirahat sejenak atau menginap dan melanjutkan perjalanan esok harinya.

Itulah beberapa tips berkendara di malam hari yang bisa Anda lakukan. Apabila kondisi tubuh atau cuaca tidak memungkinkan sebaiknya tidak memaksakan diri untuk berkendara di malam hari. 

Jika Anda ingin menjaga kondisi mobil tetap optimal jangan lupa lakukan servis secara berkala dan jadwalkan secara teratur di suzuki.elangperkasamotor.co.id