Arti Bulatan Warna Kuning Pada Ban Mobil

icon 18 February 2022
icon Admin
Bagi pemilik mobil, mungkin sudah sering melihat adanya tanda atau bulatan warna kuning pada ban. Selain itu juga terdapat bulatan warna merah juga. Namun, apakah Anda tahu apa fungsi dari bulatan tersebut?

Bulatan warna merah pada ban, maupun warna kuning adalah sebuah kode. Bulatan warna yang disebut kode ini letaknya biasanya berada pada bagian sisi ban mobil. Kode ini juga memiliki fungsi. Nah, bagi yang penasaran untuk apa bulatan tersebut, silahkan simak artikel ini hingga selesai.

Arti Bulatan Warna Kuning Pada Ban

Pertama-tama, kita bahas bulatan yang warna kuning terlebih dahulu. Kode warna kuning pada ban ini terletak di bagian sisi ban jadi sangat mudah sekali untuk dilihat. 

Di dalam dunia otomotif, titik teringan yang diberi kode dengan warna kuning ini disebut juga dengan istilah light static balance point. Titik tersebut merupakan area paling ringan yang fungsinya untuk melakukan balance roda atau pemasangan pelek mobil.